• Jelajahi

    Copyright © Suara Deli
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Iklan

    Peredaran Narkoba di Desa Batukarang Makin Marak, Warga Desak Aparat Bertindak Tegas

    01/02/2025, Sabtu, Februari 01, 2025 WIB Last Updated 2025-02-01T12:44:54Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini
    SUARA DELI – Peredaran narkoba jenis sabu-sabu di Desa Batu Karang, wilayah hukum Polsek Payung, serta di Lau Rakit, tepatnya di warung Doorsmeer Ojolali, Kabupaten Karo, semakin meresahkan. 

    Warga mengaku khawatir dengan dampak buruknya terhadap generasi muda dan mendesak aparat untuk segera bertindak.  

    Berdasarkan informasi yang diterima, jaringan narkoba ini diduga dikuasai oleh dua orang, yakni Jumpa Kata Kaban dan Redi Tarigan, yang disebut-sebut kebal hukum. 

    Dugaan tersebut semakin menguat lantaran aktivitas peredaran narkoba di daerah itu terus berlangsung tanpa ada tindakan tegas dari aparat.  

    Masyarakat Desa Batu Karang dan Payung telah berulang kali melaporkan aktivitas ini kepada pihak berwenang. 

    Namun, hingga kini belum ada tindakan nyata yang dirasakan warga. Mereka pun semakin cemas karena selain merusak generasi muda, peredaran narkoba juga memicu peningkatan tindak kejahatan, seperti pencurian dan pembongkaran rumah.  

    “Kami sudah sering melaporkan aktivitas ini, tetapi seolah tidak ada tindak lanjut yang nyata. Kami khawatir jika masalah ini terus dibiarkan, generasi muda akan terjebak dalam lingkaran gelap narkoba,” ujar salah seorang warga yang enggan disebutkan namanya.   

    Masyarakat berharap pihak kepolisian dan Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Karo segera turun tangan untuk memberantas peredaran narkoba di wilayah tersebut. 

    Mereka menuntut penegakan hukum yang transparan dan tindakan tegas terhadap para pelaku.  

    Hingga berita ini terbit, Kasat Narkoba Polres Karo AKP Arjuna Bangun belum memberikan keterangan resmi saat dikonfirmasi oleh suaradeli.com, Sabtu (1/2/2025) malam.

    Situasi ini memerlukan perhatian serius dari pihak terkait. Langkah konkret dan penegakan hukum yang tegas sangat diperlukan untuk menyelamatkan masyarakat, khususnya generasi muda, dari ancaman narkoba yang semakin merajalela. (Subekti)
    Komentar

    Tampilkan

    Berita