• Jelajahi

    Copyright © Suara Deli
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Iklan

    Kunjungan Inspiratif SMA Swasta Shafiyaatul Amaliyyah ke Satuan Brimob Polda Sumut

    06/02/2025, Kamis, Februari 06, 2025 WIB Last Updated 2025-02-06T12:28:23Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini
    SUARA DELI - Suasana di Markas Satuan Brimob Polda Sumut tampak berbeda pagi itu. Sekelompok siswa-siswi dari SMA Swasta Shafiyaatul Amaliyyah hadir dengan penuh semangat, siap menyerap wawasan baru mengenai dunia kepolisian dan penegakan keamanan. 

    Kunjungan ini bukan sekadar perjalanan edukatif biasa, melainkan sebuah pengalaman inspiratif yang membuka cakrawala berpikir para pelajar tentang peran penting aparat keamanan dalam menjaga ketertiban dan stabilitas negara. Kamis (06/02/2025)

    Disambut langsung oleh personel Brimob Sumut, kunjungan ini memberikan kesempatan bagi para siswa untuk menyaksikan dari dekat berbagai peralatan taktis dan metode operasional satuan elite kepolisian tersebut.

    Mulai dari pengenalan Subden Jibom (Penjinak Bom), KBR (Kimia, Biologi, Radioaktif), hingga Wanteror (Penanggulangan Teror), seluruh rangkaian demonstrasi berlangsung dengan penuh antusiasme.

    Kegiatan ini dipimpin oleh Detasemen Gegana yang terkenal dengan keahliannya dalam menangani situasi kritis. Di bawah pengawasan Danden Gegana, AKBP OCTOROLAS SIMBOLON, S.T., M.Han, para siswa mendapat penjelasan mendetail mengenai tugas dan fungsi masing-masing unit dalam operasional Brimob.

     “Kunjungan ini adalah momen berharga bagi para pelajar untuk memahami lebih dalam bagaimana kami bekerja dalam menjaga keamanan. Semoga dengan kegiatan ini, mereka semakin menghargai profesi aparat negara dan terinspirasi untuk menjadi generasi yang disiplin, bertanggung jawab, serta memiliki semangat patriotisme,” ujar AKBP Octorolas Simbolon dalam sambutannya.

    Tak sekadar melihat, para siswa juga diberi kesempatan untuk berinteraksi langsung dengan para personel Brimob. 

    Mereka menyimak dengan serius setiap paparan, mengajukan pertanyaan, dan bahkan mencoba beberapa peralatan yang digunakan dalam operasi keamanan.

    Rasa kagum terpancar dari wajah mereka, terutama saat menyaksikan simulasi penanganan situasi darurat yang begitu nyata dan penuh ketegangan.

    Komentar

    Tampilkan

    Berita